Cara download foto Instagram melalui PC (Personal Computer) lebih sulit daripada memakai smartphone Android karena tidak ada aplikasi berbasis installer yang bisa dipasang pada komputer. Namun bila Anda ingin download, berikut ini cara download foto Instagram melalui PC.
Instagram menyajikan foto menarik dari para uploader yang telah menggunakannya sehingga kalau mencari foto tinggal mengetik kata kunci pada aplikasi jejaring sosial milik Facebook tersebut maka akan muncul. Anda dapat melihat foto menarik dari akun Instagram orang lain namun tidak bisa mendownloadnya.
Pencarian foto dari Instagram tidak kalah populer dengan menggunakan Google Image, bedanya kalau di Instagram hasil upload langsung dari akun pengguna sedangkan foto yang tampil di Google Image hasil upload melalui postingan blog dan YouTube.
Blogger yang kontennya tentang wisata rata-rata mengambil foto dari Instagram kemudian diupload pada blognya. Masalahnya ngeblog itu enaknya pakai PC, bukan smartphone. Untuk itu mengetahui cara download foto Instagram melalui PC akan memudahkan Anda dalam mendownload foto.
PC itu macamnya ada 2 yaitu komputer dekstop dan laptop, atau yang mengandalkan browser sebagai media untuk membuka Instagram. Karena nantinya mengandalkan browser, maka aplikasi yang dibutuhkan adalah berbasis web.
Aplikasi tersebut adalah Downloadgram, yang mampu mendownload foto Instagram dari link foto yang digenerate menjadi link download. Penasaran ingin tahu caranya seperti apa, berikut penjelasannya.
Download Foto Instagram di PC
1.Buka Instagram Web di link berikut ini https://www.instagram.com melalui browser komputer
2. Cari foto yang ingin di download, misalnya seperti ini. Klik tiga tanda titik di pojok kanan atas foto
3. Pilih Copy Link
4. Buka downloadgram di link berikut ini https://downloadgram.com
5. Paste link foto Instagram tadi ke kolom downloadgram, kemudian klik Download
6. Tunggu proses generate link download hingga seperti ini
7. Klik Download Image, selamat Anda berhasil download foto Instagram.
Demikianlah informasi cara download foto Instagram melalui PC, semoga bermanfaat. Khusus pengguna smartphone Android yang ingin download melalui aplikasi yang tersedia di Google Play Store berikut ini adalah cara downloadnya.
Baca: Download Foto atau Video Instagram Melalui Aplikasi Android