Kabar gembira bagi nasabah Bank Rakyat Indonesia, bila kartu ATM BRI hilang sekarang tidak perlu lagi mencari surat kehilangan dari pihak Kepolisian. Nasabah cukup datang ke kantor cabang atau unit dimana rekening dibuat dengan membawa buku tabungan, KTP, dan materai Rp. 6.000 untuk pengajuan ATM baru.
Meski tidak memerlukan surat kehilangan, pengurusan ATM baru tidak bisa dilakukan di mana saja dan harus balik ke daerah dimana ia membuka rekening. Hal ini tentu menyusahkan nasabah BRI yang berada di luar kota, mau tidak mau harus balik ke cabang atau unit dimana membuka rekening.
Memang diakui pengaplikasian teknologi pencocokan data pada BRI sedikit ketinggalan karena tidak menggunakan foto identitas untuk mencocokkan data nasabah seperti yang dilakukan BCA. Kalau pakai ATM BCA kemudian hilang, nasabah cukup datang ke semua cabang BCA untuk minta kartu ATM yang baru. Nantinya customer service akan melihat wajah nasabah dengan foto yang direkam sebelumnya.
Baca: Review Aplikasi BRImo, Aplikasi Mobile Untuk Anak Muda
Persyaratan Minta ATM BRI Baru Karena Hilang
Seperti yang telah dijelaskan pada paragraf pertama persyaratan yang harus di bawa ke kantor BRI adalah buku tabungan, KTP, dan materai Rp. 6.000. Semua tidak perlu difotokopi, dibawa yang aslinya saja.
Setelah semua persyaratan terpenuhi silahkan pergi ke kantor unit dimana Anda membuka rekening atau kantor cabang yang berada di pusat kota kabupaten.
Cara Minta ATM BRI Baru Karena Hilang
Sesampainya di kantor BRI ambil antrian untuk bertemu customer service, tunggu gilirannya dipanggil. Utarakan niat Anda datang ke situ, misalnya minta kartu ATM Baru karena hilang. Pihak bank akan meminta Anda untuk menunjukkan buku tabungan dan KTP, setelah itu diberi form pengajuan ATM Baru.
Silahkan isi form tersebut, kalau bingung tanya ke customer service cara mengisikannya. Kemudian ada selembar pernyataan pengajuan ATM yang dibubuhi materai Rp. 6.000. Kasih tanda tangan pada materai dan serahkan ke pihak bank.
Tunggu beberapa saat sampai customer service selesai mencetak ATM BRI yang baru, di situ Anda disuruh membuat password baru dan langsung aktif saat itu juga.