GT Radial Champiro Ecotec

Apakah GT Radial Champiro Ecotec Awet?

Posted on

Pertanyaan yang sering diajukan oleh orang yang ingin ganti ban ke GT Radial adalah apakah seri Champiro Ecotec awet? kebanyakan memang mencari ban yang awet daripada kenyamanan hehe.

Disini TERAA.NET berbagi pengalaman menggunakan ban GT Radial Champiro Ecotec setelah pemakaian 2 tahun. Pengalaman ini tidak bisa dijadikan patokan karena tentu hasilnya berbeda-beda dari setiap pengguna.

Baca: Oli Transmisi Mobilio Pakai Shell 10W40

Selama 2 tahun tersebut jarang melewati jalan berbatuan, selalu jalan aspal dan cor ketika melintas jalan tol. Perjalanan cukup jauh, Saya yang berasal dari Trenggalek Jawa Timur menggunakan ban tersebut 2 kali ke kabupaten Kendal, dan ke Yogyakarta sekali. Ke Malang berkali-kali, belum kota-kota yang ada di Jawa Timur.

Pengalaman yang Saya rasakan ketika menggunakan GT Radial Champiro Ecotec, ban agak keras terbukti ketika melintasi jalan yang tidak rata mantul-mantul. Selama 2 tahun tersebut sebenarnya masih tebal namun Saya putuskan ganti ke Brigestone karena bocor.

Ban kanan kiri bagian belakang keduanya bocor semua. Cukup unik memang, bocornya bukan karena kena paku yang lancip melainkan baut. Tahu sendiri kan baut itu ujungnya tumpul, tapi bisa nancap di GT Radial Champiro Ecotec.

Yang terakhir ketika keluar jalan-jalan menjelang pergantian tahun baru, ban belakang samping kanan terkena baut yang panjang dan langsung nancap ke dalam.

Nancapnya bagian samping sehingga tidak bisa ditambal. Karena alasan itulah memutuskan ganti ban kedua-duanya. Meskipun habis dana hampir 2 jutaan tetapi kemanan tetap menjadi prioritas.

Saya juga heran kenapa gampang banget nancep kalau terkena benda tumpul, sedangkan ban depan Dunlop LM 705 hingga kini aman-aman saja. Ban sudah berumur 5 tahun tetap enak dipakai dan jarang bocor.

Apa yang Saya sampaikan ini merupakan pengalaman pribadi, yang kebetulan memang tidak menyenangkan ketika menggunakan GT Radial Champiro Ecotec. Bagimana pengalaman teman-teman? apakah sama atau menyenangkan.

Sekilas tentang GT Radial, adalah ban buatan Indonesia dibawah naungan PT Gadjah Tunggal Tbk. Produsen ban terbesar di Asia Tenggara yang telah diekspor ke berbagai negara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.