RAM Yang Direkomendasikan MSI

RAM Laptop Yang Direkomendasikan MSI Untuk Upgrade

Posted on

Random Access Memory atau yang disingkat RAM adalah salah satu perangkat komputer yang berfungsi menyimpan data sementara saat program dijalankan. Ditinjau dari peruntukkannya, RAM dibagi menjadi 2 macam yaitu Dual In-Line Modul Memory (DIMM) untuk PC/ Komputer Dekstop dan RAM Laptop yang biasa disebut Small Outline Dual Inline Memory Module (SODIMM).

SODIMM pada laptop mempunyai ukuran yang lebih kecil dibandingkan DIMM, karena menyesuaikan juga dengan motherboard yang ada pada laptop. Ngomongin tentang RAM pasti nggak ada habis-habisnya, karena komponen ini selalu menjadi pertimbangan ketika ingin membeli laptop.

Perbedaan RAM Komputer Dekstop (DIMM) dan RAM Laptop (SODIMM)

Setelah menentukan prosesor laptop, tentu indikator lainnya adalah RAM. Berapa besar RAM yang terpasang pada laptop tersebut? berapa jumlah slot RAM-nya, RAM sudah mendukung dual channel apa belum? apakah RAM-nya tersolder dengan motherboard atau ada slotnya?

Beberapa pertanyaan mengenai RAM tersebut sering ditanyakan oleh mereka yang akan membeli laptop. Biasanya harga laptop yang RAM tersolder dengan motherboard, harganya lebih murah daripada yang menggunakan slot RAM sendiri.

Selain fokus pada motherboard dan graphic card, belakangan ini MSI juga mengekspansi bisnis ke dunia laptop. Tidak tanggung-tanggung, produk yang dikeluarkan juga bagus-bagus dan bahkan harganya tidak ada yang murah. Varian paling rendah adalah laptop bisnis, kemudian laptop gaming, dan terakhir content creator.

 

RAM Yang Direkomendasikan MSI

Ada hal menarik yang disampaikan oleh MSI Indonesia tentang RAM yang direkomendasikan untuk upgrade sehingga apa yang disampaikan tersebut membantu kita menentukan RAM terbaik ketika akan melakukan upgrade.

Pernyataan tersebut bermula ketika salah satu pengguna laptop MSI bertanya di forum mengenai merek RAM apa yang cocok untuk produknya. Pihak MSI memberikan 3 alternatif pilihan yaitu SAMSUNG, Kingston, dan Hynix.

Dalam paket penjualan, MSI selalu memberikan hardware terbaik pada laptopnya seperti RAM buatan SAMSUNG. SSD yang digunakan juga produknya negeri K-Pop. Selain itu merek Hynix yang masih satu negara dengan SAMSUNG juga direkomendasikan sebagai alternatif pilihan upgrade.

Kingston yang berasal dari negeri Paman Sam telah berpengalaman selama puluhan tahun memproduksi RAM dan media penyimpanan. Produknya juga bagus, bahkan berani memberi garansi lifetime.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.