Realme 9 Pro + merupakan hape kelas midrange dengan kapasitas baterai sebesar 4500 mAh. Untuk menjalankan layar Super AMOLED, 90Hz, 430 nits (typ), 600 nits (HBM), dengan refresh rate 90 Hz membuat baterainya cepat habis. Admin TERAA.NET yang juga menggunakan Realme 9 Pro + sebagai daily driver harus memutar otak bagaimana menghemat baterai Realme 9 Pro +.
Setelah melakukan serangkaian uji coba pengaturan pada menu hape Realme akhirnya menemukan cara menghemat baterai Realme 9 Pro + yang lebih hemat 50% dibandingkan pengaturan standar (default). Tentu dengan cara seperti ini, pengguna lebih nyaman dan tenang ketika membawa hapenya untuk bepergian karena daya tahan baterainya jadi lama.
Baca: Cara Mematikan Glance di Realme 9 Pro +
Mungkin diantara pembaca ada yang mengeluhkan tentang daya tahan baterai Realme 9 Pro + yang boros, berikut ini tips menghemat baterainya. Setidaknya ada 6 cara dan Anda lakukan satu-persatu untuk mendapatkan perubahan yang signifikan.
Cara Menghemat Baterai Realme 9 Pro +
1. Atur Refresh Rate Layar
Screen refresh rate Realme 9 Pro + terdiri dari 2 pilihan yaitu 90 Hz dan 60 Hz, secara default settingan pabriknya berada di angka 90 Hz dan 60 Hz sesuai kebutuhan layar tetapi banyak di angka 90 Hz. Mengingat ini hape kelas midrange maka refresh rate tidak bisa turun di angka terendah, berbeda dengan hape kelas high end yang refresh rate di angka terendah hingga 10 Hz.
Coba gunakan refresh rate di angka 60 Hz, caranya: buka menu Settings > pilih Dislpay & Brightness > lanjutkan pilih Screen refresh rate > ubah dari Auto Select atau High menjadi Standar.
2. Aktifkan Mode Hemat Daya
Cara selanjutnya bisa dengan memanfaatkan Power Saving Mode, caranya swap ke bawah dari ujung layar hingga muncul Toggle Menu kemudian cari icon bertuliskan Power Saving Mode. Silahkan tekan hingga statusnya menyala, untuk menonaktifkan tinggal menekan hingga statusnya off (abu-abu).
Selain melalui swap pada Toggle Menu, Anda juga bisa masuk ke Settings > pilih Baterry > tekan Power saving mode > geser ke kanan untuk mengaktifkan hingga statusnya aktif.
3. Pakai Aplikasi Lite
Para pengembang aplikasi biasanya menyediakan 2 versi aplikasi yang dapat di download melalui Google Play Store yaitu versi normal dan lite. Aplikasi Lite biasanya lebih ringan dijalankan karena mengorbankan tampilan grafis sehingga baterainya jadi awet. Bila ingin daya tahan baterai Realme 9 Pro + awet coba gunakan aplikasi Lite seperti Facebook Lite dan Twitter Lite.
4. Uninstall Aplikasi Yang Tidak Digunakan
Banyaknya aplikasi yang terinstall pada hape Android terkadang ada yang berjalan dengan menguras daya baterai seperti WhatsApp dan aplikasi pesan instan lainnya yang berjalan secara terus-menerus. Bila tidak digunakan, silahkan uninstall aplikasi tersebut untuk menghemat daya.
Anda bisa melihat daftar aplikasi boros daya pada Realme 9 Pro + dengan cara masuk ke menu Settings > Battery > geser ke bawah untuk melihat daftar aplikasinya.
5. Gunakan Mode Gelap
Realme 9 Pro + dengan UI 3.0 Android 12 telah diberi 2 pilihan mode tampilan yaitu tampilan terang (belatar belakang putih) dan tampilan gelap/ dark mode (berlatar belakang hitam). Selain menyejukkan mata, ternyata mode gelap ini dapat menghemat daya tahan baterai untuk itu bila sekarang masih berada di mode terang segera beralihlah ke mode gelap.
6. Matikan GPS
Aplikasi GPS pada hape Android juga menguras baterai, silahkan aktifkan GPS bila diperlukan saja misalnya seperti berbagi lokasi atau sebagai penunjuk jalan. Jalan biarkan GPS selalu aktif karena membuat daya tahan baterai Realme 9 Pro + cepat habis.
Baca: Cara Mematikan Hape Realme 9 Pro + dengan Mudah
Demikianlah informasi cara menghemat baterai Realme 9 Pro +, semoga bermanfaat dan bagikan artikel ini kepada yang membutuhkannya.