Taman Pujasera Ngrayung

Taman Pujasera Ngrayung Gandusari

Posted on

Taman Pujasera Ngrayung adalah konsep wisata taman yang dipadu dengan Pusat Jajanan Serba Ada. Taman ini dibangun pada tahun 2021 yang lalu dan baru diresmikan pada bulan Februari 2022.

Taman Pujasera merupakan salah satu unit usaha milik Bumdes Sidomakmur desa Ngrayung dengan harapan dapat menambah pemasukan desa lewat perdagangan.

Taman ini terletak di lapangan sepak bola desa Ngrayung atau sebelah utara SD Negeri 2 Ngrayung. Lokasinya yang berada di pinggir jalan mudah dijumpai para pengunjung karena searah dengan tujuan Watulimo Prigi.

Penataan taman yang apik membuatnya disukai masyarakat desa Ngrayung maupun luar desa yang ingin rekreasi sambil menikmati jajanan yang dijual oleh para pedagang.

Jajan yang dijual harga merakyat, dengan 10 ribu rupiah bisa kenyang
Salah satu burger yang dijual oleh pedagang

Pujasera Ngrayung menyuguhkan keindahan rumah pohon dengan hiasan lampu I Love U. Rumah pohon ini selalu menjadi spot foto oleh para pengunjung baik anak muda, dewasa, hingga orang tua.

Di samping rumah pohon berjejer tanaman bunga beserta tempat duduknya. Pokoknya enak banget buat nongkrong sambil ngemil jajan.

Area parkir yang cukup luas menjadikan pengunjung tidak perlu khawatir mau menaruh sepeda motornya. Halaman taman juga luas sehingga anak-anak suka bermain di sini. Lokasinya yang berada di area persawahan membuat udaranya sejuk karena tiupan angin sawah.

Taman Pujasera Ngrayung ini masih dalam tahap pengembangan, nantinya akan dibagun lagi beberapa taman menarik. Semoga cepat terealisasikan!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.