Kacamata anti radiasi adalah kacamata dengan lensa khusus untuk melindungi mata dari radiasi sinar UV yang dipancarkan oleh layar komputer, laptop, dan smartphone. Bila Anda banyak menghabiskan waktu di depan komputer untuk mengerjakan tugas sehingga mata menjadi lelah dan gatal-gatal berarti terkena radiasi layar.
Setiap layar komputer dan smartphone mempunyai tingkat radiasi yang berbeda-beda, semakin mahal harganya tingkat radiasinya kecil. Coba Anda bandingkan ketika membeli smartphone dengan kisaran harga 1 juta dan 4 juta, pasti yang mahal enak dipandang dan tidak cepat membuat mata lelah.
Kacamata anti radiasi umumnya terbuat dari lensa plastik yang telah dilapisi anti gores. Katanya lensa plastik ini mampu menghambat radiasi yang masuk ke mata jika dibandingkan menggunakan lensa kaca. Di pasaran banyak dijual kacamata anti radiasi dari yang murah hingga paling mahal. Rekomendasi kacamata anti radiasi terbaik adalah Kateluo. Brand asal China ini memang fokus membuat kacamata anti radiasi dengan berbagai model.
Baca: Penyebab Utama Komponen Laptop Cepat Terbakar atau Rusak
Salah satu model kacamata yang cukup laku di pasaran adalah Kateluo 13022. Kacamata ini mempunyai desain yang fashionable dan kekinian sehingga pantas dipakai oleh pria dan wanita. Framenya terbuat dari plastik lentur namun tidak gampang patah membutanya ringan dipakai. Anda bisa mendapatkan ini di toko online karena banyak yang menjualnya. Dalam paket pembelian akan mendapatkan box, cover, pembersih kaca, dan gantungan kacamata.
Dampak Buruk Sinar UV Bagi Mata
Salah satu alasan kenapa perlu menggunakan kaca mata anti radiasi adalah untuk melindungi mata dari radiasi. Sebaiknya Anda harus paham dampak buruk yang diakibatkan radiasi sinar UV untuk mata Anda sebagai bahan refleksi menjaga kesehatan mata. Berikut ini 3 dampak buruk dari sinar UV:
1. Mata Lelah
Disebabkan karena terlalu sering di depan komputer sehingga menyebabkan terganggunya produksi hormon melatonin di dalam tubuh. Hormon melatonin adalah hormon yang berperan besar dalam regulasi fungsi biologis manusia.
Dihasilkan oleh kelenjar pineal di dalam otak, hormon ini disebu juga hormon pengendali mood yang berkaitan erat dengan pembentukan kebahagiaan, semangat dan kesenangan. Hormon melatonin ini juga bisa membuat status beberapa penyakit menjadi non-aktif. Oleh karenanya sangat penting bagi hormon ini untuk tetap terus diproduksi.
2. Corneal Flash Burn
Adalah cedera mata yang disebabkan karena sinar UV yang jatuh pada kornea mata. Kornea ini mempunyai sifat yang sangat sensitif. Sinar UV dengan intensitas tinggi akan membakar permukaan kornea dan membuatnya menjadi iritasi.
Gejala cedera ini dimulai dengan perih pada mata disertai dengan tingkat sensitif yang tinggi terhadap cahaya. Dalam kondisi yang parah, padangan bisa menjadi buram, pandangan menjadi serba putih dan berbayang.
3. Asthenopia
Adalah melambatnya reaksi pupil mata terhadap cahaya karena mata terlalu lama terkena cahaya yang berlebihan. Bisa juga disebabkan karena terlalu lama menggunakan penglihatan jarak dekat.
Kacamata Anti Radiasi Apakah Bisa Melindungi Mata Dari Sinar UV?
Admin Teraa.net juga telah membeli kacamata ini jadi bisa memberikan review setelah pemakaian 1 bulan. Poin utama yang akan dijelaskan adalah apakah kacamata anti radiasi memang benar-benar mampu melindungi mata dari sinar UV atau tidak. Pengalaman pertama menggunakan kacamata anti radiasi Kateluo 13022 sedikit merasa pusing selama 1 jam pertama. Mungkin masih proses adaptasi antara mata dengan lensa kacamata.
Pemakaian berikutnya hingga 1 bulan mata jadi adem dan tidak gampang lelah. Jadi rekomended banget buat Anda yang ingin mencari kacamata anti radiasi. Admin jadi betah berlama-lama di depan komputer untuk menulis artikel di beberapa blog tanpa takut mata jadi sakit. Kacamata anti radiasi Kateluo diciptakan untuk mata normal saja dan tidak ada model/ varian yang menggunakan lensa + dan -, semuanya lensa normal.
Baca: Kacamata Anti Radiasi Yang Cocok Untuk Ngeblog dan Youtube