Microsoft Office Tidak Bisa Diketik

Mengatasi Microsoft Office Tidak Bisa Diketik

Posted on

Pernahkah Anda mengalami kejadian aneh saat mau bekerja menggunakan Office Word maupun Excel yang tiba-tiba tidak mau diketik? sudah mengarahkan kursor ke halaman kerja dan mencoba menekan beberapa tombol yang ada di keyboard namun tulisannya tidak muncul di layar?

Bila Iya jangan panik dulu dan terburu-buru membawa komputer ke tukang service, mari perbaiki sendiri dengan membaca artikel ini sampai habis. Namun sebelum menuju tahap pembahasan cara memperbaiki Microsoft Office yang tidak bisa diketik alangkah baiknya bila mendiagnosanya terlebih dahulu.

Kejadian tidak bisa mengetik menggunakan program Office biasanya terjadi secara tiba-tiba padahal sebelumnya normal. Bila Anda mengalami masalah seperti ini langkah pertama harus mengetes keyboard untuk mengetahui ada kerusakan atau tidak. Bila keyboardnya normal berarti masalah ada di Officenya.

Silahkan buka Notepad atau WordPad kemudian coba tekan tombol pada keyboard, pastikan semua tombol berfungsi dengan baik kemudian lanjut ke tahap berikutnya yaitu mengatasi Office Word dan Excel yang tidak mau diketik.

 

Kenapa Microsoft Office Tidak Bisa Diketik

Program Office itu banyak sekali diantaranya ada Word, Excel, dan Power Point. Bila salah satunya tidak bisa diketik maka semuanya program Office juga tidak bisa. Pada umumnya masalah ini muncul ketika Office yang Anda gunakan telah memasuki masa expired atau kadaluwarsa.

Program Office dapat didownload secara gratis dari Microsoft dan langsung di install pada komputer, untuk bisa menggunakan tanpa batasan waktu harus membeli lisensi. Kalau tidak ada masa penggunaan selama beberapa waktu, misalnya 1 bulan, 2 bulan, hingga 3 bulan.

Sebenarnya ketika Office yang Anda gunakan tiba-tiba tidak bisa diketik itu sebagai peringatan untuk segera membeli lisensi dari Microsoft, dari sini sebenarnya pengguna program Office bisa mengambil keputusan untuk mengatasi masalah tersebut.

Baca: Perbedaan Microsoft Office Biasa dengan Office 360

 

Memperbaiki Microsoft Office Yang Tidak Bisa Diketik

Ditinjau dari cara mendapatkan program Office bisa melalui 2 cara yaitu download langsung dari Microsoft atau dari link lain yang di dalamnya telah disediakan aktivasinya.

Yang pertama dan sangat direkomendasikan bila Office tidak bisa diketik mau tidak mau harus membeli lisensi. Bingung cara membeli lisensi? di luar sana banyak jasa yang menawarkannya seperti melalui Tokopedia maupun Bukalapak, tinggal ketik keyword “jual aktivasi microsoft office.”

Yang kedua bisa memperbaikinya dengan menggunakan aktivator, namun tidak direkomendasikan karena merupakan pelanggaran hak cipta. Bila Anda ngeyel tetap ingin memakai aktivator di internet banyak sekali yang menyediakannya, tinggal download kemudian aktivasi.

Baca: 12 Fitur Terbaru Pada Microsoft Office 2019

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.