Double Tab Screen to Wake adalah fitur bawaan Android Xiaomi yang memungkinkan penggunanya untuk membuka layar dengan ketukan bukan menekan tombol Power ON/ OFF. Bila fungsi ini diaktifkan maka dapat membuat tombol Power lebih awet karena jarang ditekan. Untuk itu bila belum pernah mencoba double tap maka segera aktifkan, dijamin nggak rugi hehe.
Semua perangkat Xiaomi yang telah menggunakan MUI 8 dan 9 bisa menikmati fitur Double Tap Screen to Wake. Namun sayangnya hanya sedikit pengguna Xiaomi yang mengetahui caranya. Fitur ini tidak aktif dengan sendirinya melainkan harus mengaktifkannya melalui Settings atau Pengaturan.
Double Tab to Screen membuat tombol Power dan Unlock layar dengan cara geser ke kanan atau ke kiri sudah biasa, namun kalau membuka dengan 2 kali ketukan baru luar biasa. Yang pasti fitur ini tersedia di Xiaomi, kalau smartphone lain belum begitu paham apakah sudah dilengkapi double tap.
Baca: Cara Upgrade MIUI 9 Untuk Semua Android Xiaomi
Fungsi Double Tap Screen to Wake Pada Xiaomi
Istilah double tap screen memang dari Xiaomi sendiri, karena di pengaturannya ditulis seperti itu. Namun dalam pecarian Google orang menggunakan keyword membuka layar dengan ketukan atau doble tap to screen lock. Meskipun beda penyebutan tetapi substansinya sama yaitu membuka layar dengan mengetuk. Baiklah berikut ini fungsinya:
1. Double Tap to Wak: berfungsi menghidupkan atau mengaktifkan layar yang tadinya mati. Jadi, ini adalah alternatif selain menggunakan tombol Power atau Fingerprint
2. Double Tap Screen Off: berfungsi mematikan atau menon-aktifkan layar. Ini adalah alternatif agar tombol Power tidak cepat rusak. Tidak seperti MIUI, sudah ada fitur Lock di Home Screen atau Status Bar.
Cara Mengaktifkan Fungsi Ketuk Untuk Membuka Layar Xioami
1. Silahkan buka Android Xiaomi kemudian masuk ke Settings atau Pengaturan
2. Pilih menu Display kemudian ketuk Double Tap Screen to Wake
3. Untuk mengaktifkan fungsi ketuk untuk membuka layar Xiaomi silahkan geser ke kanan pada Double Tap Screen to Wake
4. Coba kunci layar Android Xiaomi kemudian buka dengan mengetuk sebanyak 2X maka layar akan terbuka.
Baca: Cara Mengaktifkan Quick Ball Xiaomi dan Cara Menggunakannya
Kenapa Anda Harus Mengaktifkan Double Tab Screen to Wake?
Berdasarkan penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa Double Tap Screen to Wake mempunyai kelebihan yaitu dapat membuat tombol Power tidak mudah rusak, karena dengan menggunakan fitur ini akan jarang menekan tombol Power. Bayangkan, jika setiap beberapa detik sekali pacar mengirim pesan Facebook, WhatsApp dll, dan setiap itu juga Anda harus menekan tombol Power. Memang, masih bisa menggunakan Fingerprint, tetapi tidak ada salahnya mencoba fitur ini.