Membicarakan biaya pembuatan blog memang cukup menyenangkan karena dengan begitu dapat berbagi informasi kepada para pembaca berapa yang harus dikeluarkan untuk membuat blog. Kali ini admin akan mengajak Anda melirik biaya blog teraa.net yang menggunakan platform WordPress.
Blog ini dibuat pada tahun 2017 yang lalu dan merupakan salah satunya blog yang menggunakan WordPress. Untuk blog yang lain masih menggunakan Blogger.com karena melalui platform milik Google inilah mulai mengenal blog. Rasa keingintahuan tentang blog semakin meningkat sehingga memberanikan diri membangun blog menggunakan WordPress.
Ketika menggunakan WordPress biaya yang dikeluarkan lebih banyak daripada Blogger.com karena harus menyewa hosting dan membeli domain. Untuk platformnya sendiri gratis, namun baru bisa di install setelah ada hosting. Tidak cukup sampai di situ, urusan template juga diserahkan pada pihak ketiga dengan membelinya di idtheme.
Rincian Biaya Pembuatan Blog WordPress Selft Hosting
Penasaran ingin tahu berapa biaya yang dikeluarkan untuk membuat blog teraa.net? berikut ini adalah penjelasannya.
1. Domain
Ketika melakukan sewa hosting tahunan biasanya mendapatkan gratis domain namun admin lebih memilih membeli domain sendiri. Ada alasannya supaya kalau terjadi sesuatu sama hostingnya, domain tidak ikut hangus. Sebenarnya ingin menggunakan teraa dot com namun sudah dipakai orang lain akhirnya pilih teraa dot net.
Domain ini dibeli dari Rumahweb karena harganya lebih murah namun untuk kedepannya mau pindah ke penyedia domain lain. Harga domain dengan ekstensi dot.net sebesar Rp. 180.000, lebih mahal ketimbang dot.com.
2. Hosting
Mencari hosting yang benar-benar stabil memang bukan perkara gampang, Anda harus membaca banyak review dan mencoba sendiri untuk membuktikan apakah hosting tersebut memang bagus. Pada mulanya menggunakan layanan dari Rumahweb dan sekarang pindah ke Domainesia.
Ketika menggunakan hosting Rumahweb sering down sehingga mengurangi produktivitas ketika menulis blog. Karena alasan itulah akhirnya mengambil paket Super di Domainesia. Harga sewa untuk setiap tahunnya adalah Rp. 320.000, jika Anda tertarik ingin menggunakannya klik tautan Beli Hosting Domainesia. Kemudian gunakan kupon DK7NU untuk mendapatkan potongan hosting sebesar 20%.
Pengalaman menggunakan hosting Domainesia cukup puas, meskipun terkadang down namun masih bisa ditolerir sehingga belum ada rencana pindah ke penyedia hosting lain.
Baca: Cloud Hosting Yang Digunakan TERAA.NET
3. Template
Blogger pemula banyak yang terjebak pada template, sering gonta-ganti template untuk mendapatkan tampilan yang sesuai keinginannya. Daripada dipusingkan urusan template, di sini admin menggunakan Superfast dari idhteme. Jika Anda tertarik ingin membelinya klik tautan Beli Superfast.
Harga Superfast Rp. 302.000 yang aktif selamanya, artinya Anda cukup membeli sekali bisa dipakai selama-lamanya tanpa batasan waktu seperti sewa domain dan hosting.
Total Biaya
Di atas telah dijelaskan secara rinci berapa yang dikeluarkan untuk membangun blog teraa.net sehingga bisa dirangkum seperti ini:
1. Sewa domain Rp. 180.000/ tahun
2. Sewa hosting Rp. 320.000/ tahun
3. Template Rp. 302.000/ selamanya
Total Rp. 802.000
Apakah ini mahal? ya tergantung. Kalau blognya bisa menghasilkan tentu biaya yang dikeluarkan sepadan dengan yang di dapatkan. Kalau tidak menghasilkan, itu yang salah bloggernya sendiri karena tidak survive.
Demikianlah informasi mengenai biaya pembelian sewa hosting, pembelian domain dan template pada blog teraa.net. Semoga informasi singkat ini dapat memberikan gambaran kepada blogger yang ingin membuat blog WordPress Self Hosting berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk itu.
Kak terima kasih infonya, untuk paket hosting domainesianya pake yang mana ya? Untuk traffic sekitar 300rb s.d 500rb pilih yang mana.
Terima kasih