Kualitas Jasa Pengiriman TIKI
Tiki Lazada Mengecewakan

Jasa Pengiriman TIKI di Lazada Tidak Memuaskan

Posted on

Titipan Kilat yang disingkat TIKI merupakan ekspedisi atau jasa pengiriman barang yang terkenal akan tarif murahnya. Berapapun berat paket yang Anda kirim biayanya selalu dibawah para pesaing. Faktor murah inilah yang membuat TIKI begitu dicintai para seller/ pedagang untuk mengirimkan paket ke pembeli, namun apakah sebanding dengan kualitas Jasa Pengiriman TIKI? untuk menemukan jawbannya simak penjelasan berikut ini sampai habis.

Salah satu marketplace/ toko online yang masih mempercayakan TIKI adalah Lazada. Sepertinya seller yang menjual barang di Bukalapak, Tokopedia, dan BliBli tidak menggunakan ekspedisi ini. Pertanyaannya adalah kenapa Lazada memilih TIKI? tak terkecuali untuk mendukung gratis biaya kirim atau free ongkir.

Lazada adalah toko online yang menerapkan gratis biaya kirim, semua barang yang dijual di sana tidak dikenakan ongkos kirim. Rupanya strategi dagang yang diterapkan Lazada berhasil memikat calon pembeli untuk berbelanja.

Yang namanya gratis biaya kirim berarti pembeli tidak bisa memilih ekspedisi, semuanya ditentukan oleh seller dan Lazada. Selain menggunakan TIKI, Lazada juga pernah memakai jasanya Ninja Xpress (Ninja Van). Pokonya ekspedisi yang digunakan kurang begitu popular di masyarakat, meskipun ada seller yang mengirim pakai JNE namun jumlahnya tidak begitu banyak.

Baca: Pengalaman Menggunakan Ninja Xpress (Ninja Van)

 

Kualitas Jasa Pengiriman TIKI

Amin TERAA.NET juga sering mengambil peralatan elektronik dari Lazada, terhitung sudah 4 kali belanja. Yang terakhir adalah beli kosmetik Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera 92%, katanya sih ini produknya diimpor dari Korea.

Pengalaman belanja yang terakhir ini bisa dikatakan kurang memuaskan/ mengecewakan. Seller merespon pesanan sangat lambat sekali, pembayaran pada tanggal 17 Juli 2018 jam 14.00 baru direspon jam 22.00. Itupun tidak langsung dikirim, nunggu sampai tanggal 21 Juli 2018 baru dikirim. Kagetnya lagi ekspedisi yang digunakan adalah TIKI, dalam benak hati pasti lama ini sampainya.

Pada tokonya tertera lokasi penjualan Indonesia (tidak usah disebutkan nama sellernya, privacy), ternyata setalah ditracking dikirim dari Medan tujuan Trenggalek, Jawa Timur. Estimasi pengiriman di web/ aplikasi Lazada tanggal 19 Juli – 22 Juli, kalau keterangan hasil pelacakan TIKI estimasinya maksimal tanggal 23 Juli. Dari sini bisa disimpulkan tidak klop antara Lazada dan TIKI, aneh bukan?

Kiriman Admin tunggu hingga tanggal 22 Juli, di tracking sudah sampai kota tujuan yaitu Trenggalek. Statusnya sih dibawa kurir dan mau diantarkan ke rumah, namun karena hingga jam 15.00 kiriman belum sampai akhirnya disamperin ke kantor TIKI Trenggalek.

Di kantor TIKI tersebut tidak ada komputer untuk melacak kiriman barang, jadi ketika ditanya tentang barang petugasnya menjawab tidak tahu. Katanya sih mungkin dibawa kurirnya, pokoknya jawabannya tidak profesional.

Ditunggu lagi hingga jam 18.00, kiriman belum kunjung tiba. Kemudian dilacak juga di website TIKI dan Lazada katanya alamat tidak ditemukan. Padahal dalam pemesanan sudah dicantumkan alamat sedetail mungkin hingga mencantumkan kode pos dan nomor telepon.

Kami mencoba mengirimkan pesanan, tetapi tidak dapat menghubungi anda. Kami akan mengirimkan ulang pesanan anda

Tidak ada kabar dari TIKI baik itu melalui SMS maupun Telepon apa kurirnya malas ngirim ya? Ditunggu lagi hingga keesokan harinya ternyata hasilnya nihil. Geram dengan layanan TIKI akhirnya menghubungi Lazada melalui chat.

Setelah terhubung sama pihak Lazada untuk menanyakan permasalahan tersebut katanya TIKI lagi overload. Padahal di Trenggalek sepi banget yang gunakan TIKI, lha ini kok overload seperti menjelang lebaran saja.

Dalam perbincangan tersebut Amin TERAA.NET minta solusi, bukan janji yang tidak sampai. Ahirnya disuruh nunggu hingga tanggl 25 Juli atau 3 hari setelah melebihi estimasi pengiriman. Lazada juga tidak memberikan informasi yang jelas apakah uang dikembalikan atau dikirim ulang.

Baca: Memahami Arti Kode Pengiriman TIKI (Titipan Kilat)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.